HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN MANAJEMEN DIRI LANSIA HIPERTENSI USIA 60-74 TAHUN DI DESA SENGON KECAMATAN JOMBANG KABUPATEN JOMBANG

Dublin Core

Title

HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN MANAJEMEN DIRI LANSIA HIPERTENSI USIA 60-74 TAHUN DI DESA SENGON KECAMATAN JOMBANG KABUPATEN JOMBANG

Subject

Kata Kunci: dukungan keluarga, perawatan diri lansia, hipertensi.

Description

ABSTRAK

Pendahuluan: Meningkatnya jumlah penduduk lansia dapat meningkatkan berbagai masalah kesehatan, permasalahan kesehatan pada lansia timbul karena lansia mengalami perubahan dalam kesehatan baik secara fisik, kognitif, mental maupun sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan perawatan diri lansia hipertensi usia 60-74 tahun di Desa Sengon Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang. Penelitian ini menggunakan desain penelitian korelasional dengan pendekatan cross sectional. Dilakukan pada 20 Juni – 20 Juli 2016. Populasi dalam penelitian ini adalah Semua lansia hipertensi di Desa Sengon Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang sejumlah 83 orang.
Metode : Besar sampel 42 orang yang dipilih dengan menggunakan teknik simple random sampling. Dengan variabel independent (dukungan keluarga) dan variabel dependent (manajemen diri lansia hipertensi), pengumpulan data mengunakan kuesioner dan kuesioner data diolah dengan editing, coding, scoring, tabulating, analisa data, dan rank spearman. Pembahasan : Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan dukungan keluarga pada penderita hipertensi sebagian besar (57,1%) dalam kategori positif. Sedangkan untuk manajemen diri lansia hipertensisebagian besar (54,8%) dalam kategori baik. Dan hasil uji Spearman’s Rho diperoleh angka signifikan atau nilai probalitas (0,02), yang berarti lebih kecil dari 0,05.
Hasil : Dukungan keluarga penderita hipertensi di Desa Sengon Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang dalam kategori positif dan dengan Manajemen Diri diri lansianya dalam kategori baik. Oleh sebab itu diperlukan peran perawat untuk memberikan penyuluhan pada pasien hipertensi tentang dukungan keluarga yang positif sehingga dapat meningkatan manajemen diri lansia hipertensi. Ada hubungan sedang pada dukungan keluarga dengan manajemen diri di Desa Sengon Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang.

ABSTRACT

Introduction: The increase of number of the elderly can improve variety of health problems, health problems on the elderly arise due to changes in the health of elderly people in physical, cognitive, mental and social. This research aims to know relationship between family support with elderly self care of hypertension aged 60-74 years in Sengon Village Jombang District Jombang Regency. This research used correlational study design with cross sectional approach. It was conducted on June 20 to July 20, 2016. The population was all elderly with hypertension in Sengon Village Jombang District Jombang Regency as many as 83 people. Sample was 42 people selected using simple random sampling technique.
Methods: With independent variable (family support) and the dependent variable (self management elderly hypertension), data collection used questionnaires and data is processed by editing, coding, scoring, tabulating, data analysis, and Spearman rank.
Result : Based on the results of the research showed the family support to the majority of patients with hypertension (57.1%) in positive category. and for the self-management of hypertension elderly (54.8%) majority in good category. And Spearman's Rho test results obtained significant number or value of the probability (0.02), which is smaller than 0.05. Discussion: Family support of hypertension patient in Sengon village Jombang District Jombang Regency was in positive category and with the elderly Self-management in good category. Therefore, it is needed the role of nurses to provide counseling in hypertensive patients about positive family support so that it can improve self-management of the elderly hypertensive. There is mild relationship on family support with self-management in Sengon village Sengon Jombang District Jombang Regency.

Creator

Siti Herawati Septianingsih
120701097
S-1 Keperawatan

Publisher

STIKES Pemkab Jombang

Date

2016

Relation

• Ahmady. 2009. Dukungan keluarga. http://repository.usu.ac.id/bitstream. Diakses 10/02/2016.
• Anna & Bryan, 2007. Tekanan darah mengalami fluktuasi setiap saat http://www.poltekkes-solo.ac.id. Diakses 20/01/2016.
• Ardiansyah. 2012. Medical Bedah Untuk Mahasiswa. Yogyakarta. Diva Press.
• Arikunto. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta:Rineka Cipta.
• Azizah, 2011. Permasalahan kesehatan pada lansia. http://pustaka.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2015. Diakses 23/02/2016.
• Bandiyah. 2009. Lanjut Usia dan Keperawatan Gerontik. Yogyakarta. Nuha Medika
• Dinas Kesehatan Jombang. 2014. Data Hipertensi di Jombang. Dinkes Jombang.
• Effendy, 2012. Kebersihan diri lansia. http://repository.usu.ac.id/bitstream/pdf. Diakses 12/02/2016.
• Gunawan. 2006. Hipertensi Tekanan Darah Tinggi. Yogyakarta. Kanisius.
• Hapsah, 2008. Perawatan diri lansia. http://repository.usu.ac.id/bitstream/pdf. Diakses 12/02/2016.
• Hidayat, 2009. Perawatan diri lansia. http://repository.usu.ac.id/bitstream/pdf. Diakses 12/02/2016.
• Hidayat, Alimul. 2009. Metode Penelitian Kebidanan dan Teknik Analisa Data. Jakarta: Salemba Medika.
• Hurlock. 2005. Ciri-ciri Lansia. http://shulizwanto08.wordpress.com. Diakses 06/03/2015.
• Ihsan. 2003. Tingkat pendidikan mempengaruhi dukungan keluarga. http://www.library.upnvj.ac.id/pdf. Diakses 10/02/2016.
• Jaiyungyen, et al. 2012, Dukungan keluarga untuk lansia hipertensi. http://pustaka.unpad.ac.id2015. Diakses 23/02/2016
• Johnson. 2010. Keperawatan Keluarga. Yogyakarta. Nuha Medika.
• Kaakinen, et al. 2010. Keluarga bertanggung jawab dalam pemberian perawatan pada lansia. http://pustaka.unpad.ac.id2015. Diakses 23/02/2016.
• Kane. 2007. Aspek Fisiologik Dan Patologik Akibat Proses Menua http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789. Diakses 20/02/2015.
• Kodriati. 2004. Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Dukungan Keluarga. http://www.library.upnvj.ac.id/pdf. Diakses 10/02/2016.
• Mansjoer. 2007. Kapita Selekta Kedokteran. Jakarta. FKUI.
• Muhammadun. 2010. Hidup Bersama Hipertensi. Yogyakarta. In Books.
• Notoatmodjo. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta. Rineka Cipta.
• Notoatmodjo. 2012. Pemeliharaan kebersihan diri. http://repository.usu.ac.id/bitstream/pdf. Diakses 12/02/2016.
• Nugroho, 2014. Keperawatan Gerontik Dan Geriatrik. Jakarta: EGC.
• Nursalam. 2009. Klasifikasi tingkat kemampuan perawatan diri. http://repository.usu.ac.id/bitstream/pdf. Diakses 12/02/2016.
• Nursalam. 2013. Metode Penelitian Ilmu Keperawatan Pendekatan Praktis, Edisi 3. Jakarta. Salemba Medika.
• Orem, 2010. Kemampuan lansia dalam memenuhi perawatan diri. http://pustaka.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2015. Diakses 23/02/2016.
• Padila. 2013. Buku Ajar Keperawatan Gerontik. Yogyakarta. Nuha Medika.
• Potter. 2005. Fundamental Keperawatan. EGC. Jakarta.
• Prasetyo, 2012. Self care management pada asuhan keperawatan pasien hipertensi. http://pustaka.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2015. Diakses 23/02/2016.
• Profil Kesehatan Jatim. 2013. Jumlah penderita hipertensi di Jatim. http://dinkes.jatimprov.go.id/userfile/dokumen/1380615402. Diakses 22/02/2015.
• Pudiastuti. 2013. Penyakit-penyakit Mematikan. Yogyakarta. Nuha Medika.
• Richard. 2012. Perawatan diri lansia hipertensi http://pustaka.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2015. Diakses 23/02/2016.
• Santosa. 2014. Sembuh Total Diabetes dan Hipertensi dengan Ramuan Herbal. Jakarta. Pinang Merah.
• Setiadi. 2008. Konsep dan Proses Keperawatan Keluarga. Yogyakarta. Graha.
•Smeltzer, 2012. Penyusunan aktifitas sehari-hari lansia. http://repository.usu.ac.id/bitstream/pdf. Diakses 12/02/2016.
• WHO, 2013. Prevalensi hipertensi di dunia. http://ejournal.stikes-yogyakarta.ac.id/index.php. Diakses 25/11/2015.
• WHO. 2009. Lansia. http://eprints.undip.ac.id/12804. Diakses 15/12//2015.

Collection

Citation

Siti Herawati Septianingsih 120701097 S-1 Keperawatan , “HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN MANAJEMEN DIRI LANSIA HIPERTENSI USIA 60-74 TAHUN DI DESA SENGON KECAMATAN JOMBANG KABUPATEN JOMBANG,” Repository - STIKES Pemkab Jombang, accessed October 11, 2025, https://repository.stikespemkabjombang.ac.id/items/show/64.